Wednesday, 31 January 2018

Pengertian Akuntansi Menurut Para Ahli

Akuntansi sebagai sistem atau teknik untuk mengukur dan mengelola transaksi keuangan dan menyajikan hasil pengelolaan tersebut dalam bentuk informasi kepada pihak-pihak intern dan ekstern perusahaan. ( Suparwoto L) 

Dalam arti yang lebih spesifik menyangkut akuntansi secara langsung adalah aktivitas mencatat, mengklasifikasikan, dan meringkas data keuangan dengan cara tertentu untuk mendapatkan informasi keuangan, agar organisasi perusahaan / badan berjalan dengan efisien dan efektif sehingga mampu merencanakan hal hal kedepannya.

sumber google


Berikut ini beberapa Pengertian Akuntansi dari para Ahli:


Menurut Rudianto dalam bukunya Pengantar Akuntansi, menyatakan bahwa akuntansi sebagai sistem informasi yang menghasilkan laporan kepada pihak-pihak berkepentingan tentang aktifitas ekonomi dan kondisi suatu badan usaha. 

Menurut Sophar Lumbantoruan akuntansi adalah suatu alat yang digunakan untuk bahasa bisnis di mana informasi yang disampaikan hanya bisa dipahami jika mekanisme akuntansi sudah dimengerti. Jadi bagi pihak-pihak yang tidak mengerti alur, prosedur serta mekanisme dari proses akuntansi, ia tidak akan bisa memahami informasi keuangan hasil dari proses akuntansi.

Menurut Abubakar A & Wibowo akuntansi merupakan prosedur mengakui, pencatatan dan korespondensi bursa keuangan dari suatu unsur atau organisasi.

Menurut Kieso Akuntansi adalah pengindentifikasian, pengukuran, dan pengkomunikasian informasi keuangan tentang entitas ekonomi kepada pemakai yang berkepentingan.

Menurut Warren dkk Akuntansi adalah sistem informasi yang menghasilkan laporan kepada pihak-pihak yang berkepentingan mengenai aktivitas ekonomi dan kondisi perusahaan”.

Menurut Littleto Tujuan utama dari akuntansi adalah untuk melaksanakan perhitungan periodik antara biaya (usaha) dan hasil (prestasi). Konsep ini merupakan inti dari teori akuntansi dan merupakan ukuran yang dijadikan sebagai rujukan dalam mempelajari akuntansi.”

Menteri Keuangan juga memberikan definisi atas akuntansi melalui Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia No. 476 KMK 01 tahun 1991. Yaitu suatu proses pengumpulan, penganalisaan, pengklasifikasian, pencatatan, peringkasan dan pelaporan terhadap suatu transaksi keuangan dari kesatuan ekonomi untuk menyediakan sebuah informasi keuangan bagi yang memerlukan informasi tersebut yang berguna dalam pengambilan keputusan.



No comments:

Post a Comment